Connect with us

SukaSinema

Sony Tengah Merencanakan Beberapa Acara TV Yang Berhubungan Dengan ‘Spider-Man’

Serial TV

Sony Tengah Merencanakan Beberapa Acara TV Yang Berhubungan Dengan ‘Spider-Man’

Sony Tengah Merencanakan Beberapa Acara TV Yang Berhubungan Dengan ‘Spider-Man’

Sony akhir-akhir ini mendapatkan kesuksesan besar dengan film seperti Spider-Man: Homecoming dan Spider-Man: Into The Spider-Verse. Sekarang, Sony kabarnya akan membuat konten Spider-Man di televisi dan juga teater. Dengan bergabungnya Disney dan Fox, Sony menjadi satu-satunya studio yang berdiri sendiri dan memegang properti Marvel. Perusahaan ini sepertinya akan menggunakan hal tersebut untuk menjadi keuntungan mereka.

Dalam sebuah profil baru dari Variety, executive Sony telah menyingkap sebuah rencana jangka panjang. Mereka telah merencanakan beberapa tahun ke depan untuk Spider-Man dan karakter-karakter yang berkaitan dengannya. Ketua Sony Pictures Entertainment, Tony Vinciquerra, mengaku bahwa mereka mungkin sudah punya rencana untuk delapan tahun ke depan.

“Kami sudah merencanakan tujuh hingga delapan tahun ke depan mengenai apa yang akan kami lakukan dengan aset tersebut. Dan itu tidak hanya akan ada di sisi perfilman, itu juga akan ada di sisi pertelevisian,” ujar Tony Vinciquerra. “Grup televisi kami akan memiliki jajaran karakternya sendiri dari dalam dunia tersebut yang akan kami kembangkan.”

Mantan eksekutif Hulu, Mike Hopkins, telah dipilih untuk mengetuai keberadaan Sony di dunia televisi. Sementara itu, di sisi perfilman nampaknya semua hal semakin pasti. Berdasarkan pernyataan Mike Hopkins, Sony sebentar lagi akan mengumumkan acara televisi pertama yang memfiturkan karakter Marvel milik mereka.

“Kami sedang mengembangkan banyak konten yang berhubungan dengan Marvel,” ujarnya. “Lalu sepertinya kami akan memasuki pasar sebentar lagi dengan sesuatu yang sangat besar dan transformasional untuk kami. Karena kami belum pernah membuat acara TV dengan Marvel sebelumnya. Jadi itu bagian perkembangan yang besar yang sedang kami lakukan.”

“Sepertinya kami ingin memiliki beberapa acara dalam sebuah dunia yang kami ciptakan. Dunia yang bisa berseberangan dengan satu sama lain. Juga bekerja sama dengan mitra untuk membuat hal itu menjadi kenyataan,” tambahnya.

Untuk saat ini, belum dapat dipastikan acara televisi apa yang sedang mereka kerjakan. Dengan kesuksesan Venom di bioskop, rumah produksi ini tengah membuat dunianya sendiri. Masih belum jelas apakah beberapa acara ini nantinya akan terhubung dengan dunia tersebut. Meskipun begitu, komentar Mike Hopkins mensinyalir bahwa mereka ingin memiliki semacam dunia “Arrowverse”-nya sendiri.

Ada kemungkinan juga beberapa acara ini akan diambil dari kisah Spider-Man: Into the Spider-Verse. Contohnya serial Spider-Ham yang memfiturkan karakter kocak yang diisi suara oleh John Mulaney.

Continue Reading

More in Serial TV

To Top