Connect with us

SukaSinema

Trailer ‘The Lion King’ Versi Live-Action Baru Saja Dirilis Disney!

Trailer ‘The Lion King’ Versi Live-Action Baru Saja Dirilis Disney!

Disney baru saja memberikan para penggemarnya alasan untuk merasa bahagia menjelang akhir tahun ini. Perusahaan film keluarga ini telah merilis teaser trailer paling pertama untuk film The Lion King yang akan tayang musim panas tahun depan. Anda bisa menonton langsung cuplikan pertama adaptasi film animasi klasik ini di atas.

The Lion King adalah salah satu dari tiga film klasik Disney yang akan dibuat ulang menjadi live-action tahun depan. Dumbo yang disutradarai oleh Tim Burton akan tayang di bioskop bulan Maret tahun depan. Kemudian pada bulan Mei akan tayang Aladdin karya Guy Ritchie. Setelah itu, The Lion King akan dirilis pada bulan Juli.

Setelah berhasil memprakarsai film The Jungle Book pada tahun 2016, Jon Favreau akan menyutradarai The Lion King. Seperti film live-action Disney yang pertama, Favreau akan menggunakan teknologi CGI untuk menghidupkan karakter-karakter binatangnya agar terlihat realistis.

Donald Glover akan membintangi film ini sebagai Simba, sang anak singa yang kembali ke Pride Rock untuk mengambil posisinya sebagai raja. Beyoncé Knowles-Carter akan bermain sebagai kekasih Simba, Nala. Sementara itu, Chiwetel Ejiofor akan memainkan Scar sang antagonis. Dua komedian, Seth Rogen dan Billy Eichner akan mengisi suara dua kawan Simba, Pumbaa dan Timon.

Selain para aktor utama tersebut, terdapat juga beberapa aktor terkenal lainnya yang akan membintangi The Lion King. Seperti Alfre Woodard, John Oliver, John Kani, Eric Andre, Florence Kasumba, Keegan-Michael Key, JD McCray, dan Shahadi Wright Joseph. Selain itu, James Earl Jones akan kembali berperan sebagai Mufasa.

Disney juga telah mengeluarkan synopsis resmi film live-action The Lion King. “Persembahan Disney Live Action, The Lion King karya Jon Favreau mengarungi daratan Afrika di mana calon raja di masa depan terlahir. Simba mengidolakan Ayahnya, Raja Mufasa, dan menerima takdir kerajaannya depan senang hati. Namun tidak semua orang di kerajaan merayakan kehadiran sang anak singa. Scar, saudara Mufasa – dan mantan pewaris tahta – memiliki rencananya sendiri. Pertempuran untuk Pride Rock dihancurkan dengan pengkhianatan, tragedi, dan drama, berakhir dengan pengusiran Simba. Dengan bantuan dari sebuah pasangan aneh yang menjadi kawannya, Simba harus mencari cara untuk tumbuh besar dan mengambil kembali haknya.”

Continue Reading

More in Film

To Top