Connect with us

SukaSinema

Vanesha Prescilla Dituntut Menangis Tanpa Henti Untuk ‘Dilan 1991’ dan ‘Milea’

Film

Vanesha Prescilla Dituntut Menangis Tanpa Henti Untuk ‘Dilan 1991’ dan ‘Milea’

Vanesha Prescilla Dituntut Menangis Tanpa Henti Untuk ‘Dilan 1991’ dan ‘Milea’

Tahun lalu, Vanesha Prescilla dipilih untuk memerankan karakter Milea dalam Dilan 1990 yang diangkat seri novel Dilan karya Pidi Baiq. Film tersebut pun telah melakukan syuting untuk dua sekuel berturut-turut, yaitu Dilan 1991 dan Milea pada bulan November lalu. Diakui oleh sang aktris, ia ternyata harus menangis tanpa henti selama proses syuting kedua film tersebut akibat tuntutan peran.

Sang aktris mengatakan bahwa setidaknya ada satu minggu ia harus menangis terus untuk melakukan beberapa adegan film Milea. Vanesha pun mengakui bahwa hal tersebut cukup berat dan menguras tenaganya.

“Selama syuting nggak terhitung beberapa kali nangis,” ungkap sang aktris ketika ditemui pada peluncuran trailer Dilan 1991. “Aku kayaknya nangis setiap hari selama satu minggu pertama syuting scene untuk Milea. Di situ bener-bener menguras tenaga dan emosi.”

Dikabarkan dalam film Dilan 1991 dan Milea akan ada banyak konflik yang dihidangkan. Vanesha Prescilla pun harus menghabiskan waktu sekitar dua bulan untuk menjiwai karakternya sungguh-sungguh. Ia mengaku tidak ingin melepaskan karakter tersebut sedikit pun agar dapat lebih menghayati.

“Karena syuting untuk keperluan dua film, aku harus hold perasaan Milea,” jelas sang aktris muda ini. “Perasaan untuk Dilan ini nggak boleh dilepas selama syuting, nggak boleh keganggu karena shot-nya banyak.”

Vanesha Prescilla pun mengaku bahwa ia sempat terharu hingga menangis ketika menonton trailer Dilan 1991. Ia masih terkenang oleh perasaan yang dimiliki Milea kepada Dilan selama masa syuting.

“Aku terharu dan agak mengeluarkan air mata [setelah menonton trailer],” ujar Vanesha. “Apa mungkin karena kemarin syutingnya enjoy banget masuk ke dalam karakter Milea, jadi tahu bagaimana cintanya dia ke Dilan, sakitnya gimana. Pas nonton trailernya kesentuh.”

Continue Reading

More in Film

To Top