Connect with us

SukaSinema

Soundtrack Film ‘Bumi Manusia’ Akan Dibawakan Oleh Iwan Fals, Once, Dan Fiersa Besari

Film

Soundtrack Film ‘Bumi Manusia’ Akan Dibawakan Oleh Iwan Fals, Once, Dan Fiersa Besari

Soundtrack Film ‘Bumi Manusia’ Akan Dibawakan Oleh Iwan Fals, Once, Dan Fiersa Besari

Film Bumi Manusia akan segera dirilis bulan depan. Semakin dekatnya tanggal rilis film ini, muncul kabar bahwa soundtrack filmnya akan dibawakan oleh tiga nama besar dalam industri musik Indonesia. Iwan Fals, Once, dan Fiersa Besari akan menyanyikan lagu Ibu Pertiwi karya Ismail Marzuki. Lagu tersebut akan digunakan untuk soundtrack film yang diadaptasi dari novel karya Pramoedya Ananta Toer ini.

Iwan Fals sendiri menyambut kabar tersebut dengan sumringan. Ia mengaku bahwa dirinya tidak mengira akan dilibatkan dalam proyek film yang berhubungan erat dengan karya sastra besar.

“Ya, bisa mengisi lagu untuk cerita dari orang yang luar biasa kuat,” ujarnya ketika membicarakan kesempatannya untuk mengiringi karya Pramoedya Ananta Toer. “Lagu Ibu Pertiwi kita harus menerka seperti apa Ibu Pertiwi saat jaman pak Pram. Luar biasa Pak Pram dengan kondisi seperti itu bisa menulis buku tebal sekali.”

Bukan hanya Iwan Fals yang merasa begitu senang dapat terlibat dalam proyek ini. Once yang telah lama mengarungi industri permusikan tanah air juga mengaku senang dapat memiliki peran dalam film Bumi Manusia.

“Seneng banget, ditawarkan untuk terlibat dalam proyek ini,” ungkap Once. “Lagu yang harus saya nyanyikan ternyata berat juga. Pas tahu nyanyi dengan Iwan Fals mah aman.”

Sedangkan Fiersa Besari mengaku bahwa ia tidak memerlukan waktu lama ketika ditawarkan oleh Falcon Picture untuk bekerja sama dengan Once dan Iwan Fals. “Aku pas ditawarin nggak pakai pikir panjang, langsung terima,” ujar sang penyanyi muda tersebut.

Film yang akan rilis pertengahan bulan Agustus depan ini akan mengaransemen ulang lagu Ibu Pertiwi sebagai original soundtrack mereka. Untuk saat ini, Iwan Fals, Once, dan Fiersa Besari tengah melakukan proses rekaman lagu tersebut dengan aransemen dari Purwacaraka.

Continue Reading

More in Film

To Top