Connect with us

SukaSinema

12 Film Chick Flick Pembawa Good Mood Paling Mutakhir

Film

12 Film Chick Flick Pembawa Good Mood Paling Mutakhir

12 Film Chick Flick Pembawa Good Mood Paling Mutakhir

Genre dalam perfilman memang ada sangat banyak semakin berkembangnya industri satu ini. Bukan hanya semata-mata genre drama, komedi, horror, dan semacamnya, namun terdapat beberapa jenis film yang mirip dan mendapatkan istilah sendiri.

Salah satunya adalah film-film chick flick, sebuah jenis film yang biasanya bergenre drama komedi dan memiliki karakter utama perempuan muda. Chick flick juga biasanya berakhir dengan bahagia dan memperlihatkan aspek persahabatan atau percintaan dalam kehidupan.

Film-film chick flick seperti ini sangat banyak dibuat terutama di awal tahun 2000-an. Berbagai macam film seperti Mean Girls telah menjadi semacam ikon untuk film chick flick dan drama komedi di dunia perfilman. Akan tetapi, dari sekian banyak film chick flick yang telah dibuat, beberapa judul memang paling mengharukan dan membekas di hati. Berikut ini adalah sejumlah rekomendasi untuk Anda yang ingin menonton film dengan akhir yang bahagia dan secara keseluruhan memiliki kisah yang bahagia.

The Sisterhood of the Traveling Pants (2005)

Bridget, Carmen, Lena, dan Tibby adalah sahabat dekat yang tinggal di Maryland. Setelah sekian banyak musim panas mereka lalui bersama, keempatnya harus berpisah untuk beberapa bulan. Bridget harus menuju Meksiko, Lena mengunjungi keluarganya di Yunani, dan Carmen serta Tibby tetap tinggal di dekat rumah. Namun tanpa melihat jarak mereka, mereka tetap terhubung oleh sepasang celana jeans yang mereka gunakan secara bergantian. Sebuah celana yang cocok untuk keempat gadis tersebut dan tetap mempererat hubungan keempatnya.

The Princess Diaries (2001)

Berkisah tentang seorang remaja pemalu dari San Fransisco, Mia Thermopolis. Suatu hari, ia terkejut ketika mempelajari bahwa dia sebenarnya adalah seorang putri sungguhan. Sebagai keturunan dari sebuah bangsawan Eropa di Genovia, Mia memulai perjalanannya untuk berubah menjadi seorang putri. Dalam upayanya untuk bersikap seperti seorang putri bangsawan, ia diajari oleh neneknya, Ratu Clarisse Renaldi, yang ketat dan tegas.

A Cinderella Story (2004)

Sam, seorang remaja di California harus bekerja sebagai petugas kebersihan dan pencuci piring di tempat makan milik Ibu tirinya. Setelah ponselnya tertukar, Sam mulai berkomunikasi dan berhubungan melalui SMS dan email dengan seorang pemuda yang tidak ia kenal. Mereka akhirnya pun setuju untuk bertemu pada acara pesta dansa sekolah. Namun ketika Sam mengetahui bahwa pemuda misterius tersebut adalah Austin Arnes, cowok paling tampan di sekolah, ia panik dan berusaha untuk membuat dirinya terlihat lebih keren.

Confessions of a Shopaholic (2009)

Seperti banyak perempuan muda di New York City, Rebecca Bloomwood senang berbelanja. Masalahnya adalah, dia terlalu banyak berbelanja sehingga tertimbun dalam utang yang menumpuk. Rebecca ingin sekali bekerja di majalah fashion terbaik di kotanya, namun selama ini ia masih belum berhasil meraihnya. Kemudian ia mendapatkan pekerjaan sebagai penulis saran dalam majalah finansial yang berada dalam perusahaan yang sama dengan majalah fashion impiannya. Tulisannya menjadi begitu terkenal di majalah tersebut, tulisan dan saran yang sebenarnya ia sendiri tidak masukan ke dalam hati. Namun hal yang ditakutkan adalah rahasianya dapat menghancurkan percintaannya dan karirnya.

Legally Blonde (2001)

Elle Woods memiliki segalanya, kecantikan, kekayaan, dan kekasih. Dia sangat ingin menjadi istri kekasihnya, menjadi Nyonya Warner Huntington II. Namun ada satu hal yang menunda kekasihnya untuk melamar Elle: Dia terlalu pirang. Dalam artian bahwa terlalu seperti stereotip perempuan berambut pirang, cantik namun tidak memiliki otak. Elle kemudian menggunakan segala macam sumber dayanya dan diterima di Harvard, bertekad untuk memenangkan kembali hati sang kekasih.

The Princess Bride (1987)

Sebuah petualangan dongeng mengenai seorang perempuan muda cantik dan cinta sejatinya. Sang kekasih harus mencari sang gadis setelah perpisahan yang lama dan menyelamatkannya. Mereka harus melawan kejahatan yang ada di kerajaan mistis Florin agar dapat bersama kembali.

Monte Carlo (2011)

Grace dan Emma adalah dua sahabat karib yang berhenti dari pekerjaan mereka sebagai pelayan di Texas dan menuju ke Paris untuk petualangan musim panas. Mereka berdua ditemani oleh saudari tiri Grace, Meg. Tur yang mereka sudah pesan ternyata tidak sesuai dengan ekspektasinya, oleh karena itu semangat mereka langsung jatuh. Namun, ketika Grace dikira sebagai sosialita orang Inggris bernama Cordelia, dia dan para sahabatnya pergi menuju Monte Carlo untuk menikmati pesta di kapal pesiar dan bujangan-bujangan tampan. Namun tak lama, Cordelia yang asli tiba.

Letters To Juliet (2010)

Berkisah tentang seorang perempuan muda bernama Sophie yang sedang mengunjungi Verona, Italia, bersama tunangannya yang sibuk. Di sana, ia mengunjungi sebuah dinding di mana terdapat surat-surat orang yang patah hati yang meninggalkannya untuk heroin tragis Shakespeare, Juliet Capulet. Sophie menemukan sebuah surat dari tahun 1957 dan memutuskan untuk mengirimkan surat kepada penulisnya yang sudah tua sekarang, Claire. Terinspirasi oleh tindakan Sophie, Claire mulai mencari kekasihnya yang hilang, ditemani oleh cucu laki-lakinya yang tidak terlalu setuju dan juga Sophie.

Mean Girls (2004)

Cady Heron, seorang remaja yang selama ini disekolahkan di Afrika oleh kedua orangtuanya yang merupakan peneliti. Ketika keluarganya pindah ke Illinois, Cady akhirnya dapat merasakan bersekolah di sekolah negeri. Di sana ia mempelajari dengan cepat bagaimana hukum popularitas memisahkan para murid ke dalam kelompok-kelompok tertentu. Ia lalu berhasil masuk ke dalam kelompok elit berisikan murid-murid keren yang dipanggil “The Plastics”. Namun Cady akan menyadari bagaimana kelompok pertemanannya ini mendapatkan panggilan tersebut.

27 Dresses (2008)

Seorang pendamping pengantin, Jane, selalu mengedepankan kebutuhan oleh lain sebelum kebutuhannya sendiri. Hal tersebut membuatnya menjadi orang yang dituju untuk perencanaan pernikahan. Namun suatu ketika adik Jane, Tess, mengambil pria yang diam-diam Jane cintai. Jane lalu mempertanyakan perannya sebagai seseorang yang ketagihan dengan pesta pernikahan seumur hidupnya. Sementara itu, seorang jurnalis tampan melihat kisah Jane yang tidak biasanya sebagai pintu masuk ke dalam pernikahannya.

Bride Wars (2009)

Sejak masih kecil, kedua sahabat dekat, Liv dan Emma, telah merencanakan semua aspek dalam pernikahan mereka di masa depan. Termasuk juga merencanakan tempat yang sama: Plaza Hotel yang terkenal di New York. Akan tetapi, akibat sebuah kesalahan teknis yang menyebabkan tanggal pernikahan keduanya bertabrakan, Liv dan Kate mengeluarkan sisi licik mereka. Masalah ini bisa menyebabkan persahabatan mereka hancur begitu saja.

13 Going On 30 (2004)

Seorang gadis yang lelah dengan struktur sosial di sekolah menengahnya berubah menjadi orang dewasa dalam semalam. Gadis tersebut adalah remaja bernama Jenna yang menginginkan seorang pacar. Ketika ia tidak bisa mendapatkan seorang kekasih, ia berfantasi berubah menjadi seorang dewasa yang mapan. Tiba-tiba keinginannya tersebut berubah menjadi kenyataan, dan dia berubah menjadi perempuan berumur 30 tahun. Namun ternyata kehidupan orang dewasa, dengan masalahnya sendiri, tidak semudah yang terlihat.

Continue Reading

More in Film

To Top